Ngerih Kesetrum..! Kabel Listrik dan Telepon Menggantung di Halte Royal Olive, Warga Khawatir Keselamatan

Ngerih Kesetrum..! Kabel Listrik dan Telepon Menggantung di Halte Royal Olive, Warga Khawatir Keselamatan
Keterangan Foto : Kabel yang menggantung di besi-besi Halte depan Halte Royal Olive.
banner 468x60

Carapolitik.com Jakarta – Kondisi kabel listrik dan kabel telepon yang menjuntai di sekitar Halte SDN 03 Pejaten, tepat di depan Apartemen Royal Olive Residence, Jakarta Selatan, menuai keluhan warga. Kabel-kabel tersebut terlihat menguntai hingga menyentuh besi-besi halte, sehingga rawan mengalirkan listrik terutama saat hujan.

Seorang warga bernama Wawan, yang sempat berteduh di halte itu, mengaku khawatir dengan kondisi tersebut, saat di wawancara 16 September 2025.

“Semoga Pemerintah Provinsi DKI segera membenahi kabel-kabel ini. Selain membahayakan, juga merusak keindahan kota,” ujarnya.

Selain berpotensi menimbulkan korsleting, tiang telepon yang tampak miring dan kabel yang semrawut dinilai mengganggu estetika lingkungan.

Kondisi ini semakin berbahaya ketika hujan turun, karena air dapat mengalir di sela-sela kabel yang terbuka dan berisiko menyengat warga yang sedang berteduh atau melintas di sekitar halte.

Hingga berita ini ditayangkan, redaksi masih berupaya mengonfirmasi pihak terkait mengenai penanganan kabel-kabel yang berbahaya tersebut.

banner 300x250
banner 468x60